relawan DSH

Belum Genap Dua Pekan, Banjir Longsor Menimpa Beberapa Daerah Jogja Lagi

Hujan dengan intensitas cukup tinggi dan berlangsung sejak Ahad (17/3) pagi sampai malam hari di wilayah DIY dan sekitarnya mengakibatkan banjir dan longsor di beberapa daerah. Belum genap dua pekan berlalu, beberapa daerah di DIY kembali terdampak banjir dan longsor. Selain di Kulon Progo, Bantul menjadi lokasi yang terdampak banjir dan longsor cukup parah.